Tolong Jaga Menteri Anda, Dia Sangat Hebat Arief Yahya. Foto: dok/JPNN.com SHARES jpnn.com, BANGKOK - General Secretary United Natio...
Arief Yahya. Foto: dok/JPNN.com
SHARESjpnn.com, BANGKOK - General Secretary United Nation World Tourism Organization (UNWTO) Taleb Rifai menaruh simpati kepada Menpar Arief Yahya.
Lebih dari itu, pria asli Jordan yang sudah dua periode menggawangi lembaga PBB di bidang pariwisata itu bahkan merasa kagum dan terharu dengan langkah-langkah strategis yang cepat, cerdas, penuh pehitungan, yang membawa pariwisata Indonesia melompat maju secara fundamental.
Bahkan, secara khusus Taleb berpesan melalui Stafsus Menpar Bidang Komunikasi Don Kardono, seusai pertemuan selama satu jam di sela-sela WTTC 17th Globa l Summit di Bangkok Thailand, 25 April 2017 itu.
"Tolong jaga menteri Anda! Dia sangat hebat," ujar Taleb sambil bersalaman lama saat melepas rombongan Menpar di Hyatt Hotel, Bangkok itu.
Taleb yang didampingi Xu Jing, Regional Director for Asia and the Pacific UNWTO itu benar-benar merasa bahagia.
Pasalnya, apa yang disarankan bersama board of director lengkap di Madrid, Spanyol, dua tahun silam dijalankan full speed oleh Menteri Arief.
"Hasilnya selama dua tahun, 2015-2016, Indonesia on projection, on target, on the right track! Perfect!" katanya.
Bahkan, sampai angka capaian kunjungan wisman yang inbound ke Indonesia pun presisi.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- Next
Tidak ada komentar