14 Ribu Polisi Jaga Sidang Ahok, Hakim dan JPU Dikawal Ketat Ahok. Ilustrasi Foto: Jawa Pos/dok.JPNN.com jpnn.com, JAKARTA - Karope...
Ahok. Ilustrasi Foto: Jawa Pos/dok.JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Rikwanto mengatakan, sebanyak 14 ribu personel gabungan akan menjaga sidang putusan terhadap terdakwa Basuki Tjahaja Purnama di Kementerian Pertanian, Selasa (9/5).
Seluruh personel tersebut akan ditempatkan di sejumlah titik di Jakarta Selatan yang dianggap rawan konflik.
"Kami siapkan 12 ribu sampai 14 ribu personel. Pengamanan itu bukan hanya di posisi sekitar sidang, tetapi juga di tempat-tempat lain. Seperti di persimpangan-persimpangan, keramaian-keramaian, pasar, dan lainnya di sekitar sini," kata Rikwanto di Kementan, Jakarta Selatan, Senin (8/5).
Penempatan personel, kata Rikwanto, sudah diatur oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Iwan Kurniawan dan Karo Operasional Polda Metro Jaya Kombes Ferdiyanto.
Intinya, kata dia, akses masuk dan keluar sekitar area Kementan pasti akan dijaga ketat.
"Mereka nanti akan menentukan posisi personel ada di mana. Kemudian perbuatan personel sesuai tugas masing-masing. Jadi, kami sudah setting semuanya," kata dia.
Rikwanto menambahkan, pihaknya juga memberikan pengawalan melekat kepada majelis hakim dan jaksa penuntut umum sampai pulang ke kediaman masing-masing.
Kendaraan taktis pun disiagakan untuk menjaga keselamatan mereka.
Sumber: JPNN
Tidak ada komentar