Donat Bentuk Mawar Diprediksi Bakal Jadi Camilan Favorit Baru OborRakyat.com - Warta harian: Donat Bentuk Mawar Diprediksi Bakal Jadi Cami...
OborRakyat.com - Warta harian: Donat Bentuk Mawar Diprediksi Bakal Jadi Camilan Favorit Baru
Setelah dikreasikan dengan croissant menjadi cronut oleh Dominique Ansel, donat kembali jadi obyek kreasi. Kali ini menjadi bentuk bunga mawar yang cantik.
Mawar sendiri sering dipilih sebagai bentuk kreasi fondant, butter cream, permen atau cokelat karena bentuknya cantik. Kini dijadikan inspirasi untuk 'doughflower'.
Foto: Doughnut Plant |
Kreasi ini sibuat oleh Doughnut Plant, sebuah gerai donat di New York City, lapor nytimes (8/5/2017). Mark Israel, pemilik Doughnut Plant menciptakan donat ini khusus untuk peringatan hari Ibu di Amerika yang jatuh tanggal 14 Mei.
Bentuk adonan donatnya melingkar-lingkar seperti kelopak mawar. Tersedia lapisan atau glaze strawberry yang terbuat dari starwberry segar, mawar yang dibuat dari air mawar, blood orange Italia yang diberi air bunga jeruk.
Foto: The New York Times |
Mark Israel dikenal sebagai ahli kue yang kreatif dan selalu punya ide baru untuk pastry ciptaannya. Seperti donat berbentuk segi empat. Doughnut Plant termasuk toko donate legendaris yang dirintis oleh kakek Mark Israel. Kini toko donat ini sudah membuka cabang di Jepang dan Korea.
Donat ripple, donat isi, donat segi empat merupakan beberapa andalan mereka. Jenis donat yang diperoduksi merupakan donat dengan ragi atau donat klasik.
Foto: Doughnut Plant |
Donat cantik ini dijual per buah $5 (Rp. 65.000) mulai kemarin di semua cabang Doughnut Plant di Amerika. Menurut popsugar (11/5) karena bentuknya yang cantik dan instagrammable, donat ini diprediksi akan jadi tren di media sosial. (odi/odi)
Sumber: http://food.detik.com
OborRakyat.com, Kumpulan Warta , , foto, Profil, Video, Artis & Selebriti Indonesia terlengkap.
Tidak ada komentar