Razia Klub Malam di Jakarta, 19 Orang Positif Narkoba - Detikcom Kamis 25 Mei 2017, 05:26 WIB Razia Klub Malam di Jakarta, 19 Orang Posit...
Kamis 25 Mei 2017, 05:26 WIB Razia Klub Malam di Jakarta, 19 Orang Positif Narkoba Mei Amelia R - detikNews Foto: Dok. Istimewa Jakarta - Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya dan jajaran menggelar razia secara serentak di tempat hiburan malam di kawasan Jabodetabek. Dari 8 tempat hiburan malam, total ada 19 orang yang positif mengonsumsi narkotika.
Direktur Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol Nico Afinta yang memimpin razia tersebut melakukan penggeledahan dan tes urine kepada para pengunjung.
"Total yang dites urine sebanyak 394 orang. Dari 394 orang tersebut, 375 orang negatif dan 19 orang positif," ujar Nico kepada detikcom, Kamis (25/5/2017).
Sementara polisi juga mengamankan barang bukti narkotika dari 2 orang pengunjung berupa 3 butir ekstasi dan sebutir pil golongan IV.
Penggerebekan dilakukan pada Rabu (24/5) malam hingga dini hari tadi dengan sasaran tempat hiburan malam. Nico mengatakan, razia ini dilakukan untuk menciptakan situasi kondusif jelang Ramadan.
Total personel yang dikerahkan ada 112 orang yang berpencar ke sejumlah tempat hiburan malam yang ada di kawasan Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Depok, Kota Tangerang dan Kota Bekasi.
Di diskotik 'Exotic', polisi melakukan tes urine terhadap 88 orang pengunjung dan hasilnya 7 orang dinyatakan positif narkotika. Di lokasi tersebut, polisi juga mengamankan dua orang pengunjung karena kedapatan membawa narkotika.
"Ada pelaku bernama Nurasli (47) dengan barang bukti 2 butir ekstasi san Ambarsari Setianingsih (19) yang membawa sebutir pil ekstasi yang sudah dihancurkan.
Di kawasan Jakarta Pusat, polisi menggerebek Karaoke Healing dan Hollywood. Dari 60 orang yang dites urine 1 di antaranya mengandung methampetame.
Selanjutnya di kawasan Jakart Selatan, polisi menggerebek Jenja Bar. Di situ, ada 3 orang yang positif mengonsumsi benzo.
Sementara di Jakarta Barat, ada tiga lokasi yang dirazia yakni Grand LA, New Royal, Sari Ayu. Dari 110 orang yang dites urine, 1 orang diamankan karena bawa obat golongan IV dan juga mengintimidasi penari telanjang.
Satu orqng pengunjung di kawasan Jakarta Barat positif mengonsumsi ampetamine/methampetamin. Adapun, lokasi yang digerebek adalah FM3, Great Western Hotel, Hotel Flamboyan.
"Bagi yang kedapatan membawa barang bukti diproses dan dibuat laporan polisi. Sementara untuk yang positif urine didata dan diserahkan ke BNN untuk assesment," pungkasnya.
(mei/jor)Sumber: Google News
Tidak ada komentar