Page Nav

HIDE

Breaking News:

latest

Ads Place

'Kabut beracun' misterius bertiup di pantai Inggris, 100 orang dirawat

'Kabut beracun' misterius bertiup di pantai Inggris, 100 orang dirawat Lebih dari 100 orang dilarikan ke rumah sakit setelah mender...

'Kabut beracun' misterius bertiup di pantai Inggris, 100 orang dirawat

Lebih dari 100 orang dilarikan ke rumah sakit setelah menderita gangguan pernapasan akibat dugaan kebocoran gas kimia di sepanjang pantai Sussex, Inggris.

Hak atas foto Eddie Mitchell
Image caption Kabut asap itu mengakibatkan orang-orang merasa mata perih dan tenggorokan terbakar.

Pantai Birling Gap dikosongkan pada hari Minggu (27/08) setelah orang-orang melaporkan kesulitan bernapas, mata perih dan muntah saat 'suatu kabut' muncul.

RS Umum Eastbourne District mengatakan telah merawat 133 orang.

Polisi mengatakan, masih sedang menyelidiki 'ka but kimia' yang misterius itu.

  • Rahasia racun mematikan di balik kenikmatan dahsyat biji Tonka
  • Bertandang ke Curug Jompong yang ‘beracun’ di Jawa Barat
  • Tercemar merkuri, kerang hijau dari Teluk Jakarta ‘sebabkan kanker’

Disebutkan, polisi menduga kabut itu berasal dari laut. Sebelumnya pernah terjadi hal serupa, dan zat itu datang dari sebuah unit industri di Prancis.

Betapa pun, dinas pemadam kebakaran East Sussex mengatakan bahwa 'sangat tidak mungkin' bahwa zat itu adalah klorin. Polisi mengatakan sejauh ini efek zat itu kendati tidak nyaman, namun tidak serius.

Seorang juru bicara kepolisian mengatakan laporan pertama datang sebelum pukul 17:00 (23:00 WIB), dengan 'sekitar 50 orang terkena iritasi pada mata dan tenggorokan.'

Hak atas foto Eddie Mitchell
Image caption Menurut polisi, mereka masih menyelidiki 'kabut kimia' yang misterius itu.

Awalnya muncul di Birling Gap, seterusnya gumpalan gas itu bergerak ke arah timur sepanjang pantai sampai ke Bexhill, kata polisi.

Pada Minggu (27/08) malam 133 pasien "didekontaminasi" di rumah sakit, kata dinas kesehatan setempat.

Tim penyelamat pantai dari Birling Gap, Eastbourne, Bexhill dan Newhaven bergegas membantu membersihkan pantai yang ramai saat para pengunjung cemas mereka terkena kebocoran klorin.

Hak atas foto Eddie Mitchell
Image caption Sejumlah orang mual dan muntah-munt ah, dengan mata dan tenggorokan bengkak.

Kyle Crickmore, yang berada di pantai Birling Gap bersama keluarganya, mengatakan bahwa pantai dikosongkan dalam 10 menit setelah ada yang mulai merasa tidak sehat.

Dia menggambarkan bagaimana 'asap kabut bergulir entah dari mana' dan tercum 'bau klorin yang kuat di udara.'

"Ini hal tak biasa mengingat 10 menit sebelumnya hari begitu cerah ," katanya.

"Saat itu pantai sangat ramai dan cuacanya panas.'

"Pantai dikosongkan dalam waktu sekitar 10 menit, cukup mengejutkan mengingat banyaknya orang yang ada di sana."

Otoritas setempat mengatakan bahwa "kemungkinan beberapa jenis gas asap" melayang di udara sekitar pantai dan sejumlah besar orang di puncak tebing terkena gejala seperti iritasi, mata sakit dan muntah.

Sumber: BBC

Tidak ada komentar

Latest Articles