Akhir Pekan yang Menyenangkan bagi Sean Gelael jpnn.com, MONZA - Pembalap muda Indonesia menjalani akhir pekan yang menyenangkan pada balap...
jpnn.com, MONZA - Pembalap muda Indonesia menjalani akhir pekan yang menyenangkan pada balapan F2 di Sirkuit Monza, Italia.
Sean dua kali menyumbang poin dari balapan feature maupun sprint yang berlangsung dalam kondisi cuaca yang berubah-ubah.
Balapan feature pada hari Sabtu berlangsung chaos dengan kondisi lintasan yang basah akibat guyuran hujan.
Namun, situasi ini justru memberi keuntungan besar bagi Sean.
Pembalap tim Pertamina Arden yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia ini finis di posisi keenam.
Keberuntungan Sean bahkan tak sampai di sana. Dia juga dinaikan satu tingkat ke urutan kelima setelah pembalap ART GP Alexander Albon yang finis di depan Sean mendapat penalti sepuluh detik akibat menyenggol Norman Nato.
Dengan finis kelima, Sean berhak mendapatkan sepuluh poin.
Bagi Sean, ini merupakan raihan poin tertinggi pada balapan Formula 2 musim 2017 ini.
- 1
- 2
- 3
- Next
Tidak ada komentar