Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Olahraga: Suporter Tewas di Stadion Patriot, PSSI Siap Tanggung Jawab

Suporter Tewas di Stadion Patriot, PSSI Siap Tanggung Jawab jpnn.com, BEKASI - Aksi suporter Indonesia kembali menelan korban. Pada laga pe...

Suporter Tewas di Stadion Patriot, PSSI Siap Tanggung Jawab

Suporter Tewas di Stadion Patriot, PSSI Siap Tanggung Jawab - JPNN.COM

jpnn.com, BEKASI - Aksi suporter Indonesia kembali menelan korban.

Pada laga persahabatan Indonesia vs Fiji di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/9) petang, ada oknum suporter yang meledakkan petasan di dalam stadion.

Akibatnya, petasan tersebut mengenai salah seorang suporter di tribun timur Stadion, yakni mengenai Catur Yulianto (32 tahun).

Nahas bagi warga Duren Sawit, Jakarta Timur itu, nyawanya tak tertolong. Dia meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit.

Menanggapi musibah tersebut, PSSI mengaku siap bertanggung jawab.

“PSSI bertanggung jawab atas insiden ini. Kami mengecam tindakan ini karena akan menghancu rkan sepak bola Indonesia,” ujar Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria saat menggelar jumpa pers.

Dia berharap, kejadian ini tidak akan pernah lagi terulang karena bisa mencoreng nama sepak bola Indonesia.

“Kami berbela sungkawa kepada keluarga korban. Semoga sepak bola Indonesia tidak ada lagi yang seperti ini,” harap Tisha.(fat/ps/gob/jpnn)

  • 1
  • 2
  • Next
Sumber: JPNN

Reponsive Ads