Harapkan Kemandirian TIK TNI AD Hasilkan Produk Nasional jpnn.com - Dinas Sistem Informasi TNI AD (Dissisfoad) bersama Komunitas Teknologi ...
jpnn.com - Dinas Sistem Informasi TNI AD (Dissisfoad) bersama Komunitas Teknologi Informasi dan Komunikasi TNI AD menggelar seminar bertajuk Dengan Semangat Proklamasi 17 Agustus 1945, Bersama Komunitas TIK Angkatan Darat, Kita Ciptakan Kemandirian Teknologi Informasi dan Komunikasi Di Lingkungan TNI AD.
Seminar itu dihelat di Ruang Auditorium AH Nasution, Mabes TNI AD, 19 Agustus.
Acara yang menghadirkan beberapa pakar TIK itu diikuti peserta dari TNI AD, TNI AU, TNI AL, Kementerian Pertahanan, dan lain-lain.
âBanyak sekali komponen bangsa yang mempelajari ilmu teknologi informasi dan berkeinginan mengembangkan ilmu serta mengabdi pada bangsa. Kare na itulah kami rasa perlu dibentuk wadah militer-sipil yang bisa membantu kemandirian TIK TNI AD,â kata Kadis Dissisfoad Brigjen Nugraha Gumilar.
Ketua umum Komunitas TIK-AD itu berharap kerja sama itu bisa menciptakan sinergi yang menunjang pembangunan dan pendidikan TIK di TNI AD.
âRencananya, komunitas ini akan berkembang dan memiliki cabang di setiap Kodam. Dengan begitu, para anggotanya bisa memberi bantuan yang dibutuhkan TNI AD,â imbuh Nugraha.
Sementara itu, Ketua Harian Komunitas TIK-AD Benny Ranti mengatakan, seminar itu juga diisi demo aplikasi anggotanya yang dikembangkan TNI AD.
âSinergi antara militer-sipil dimulai dengan membuat solusi-solusi TIK untuk mendukung operasional TNI AD. Diharapkan ke depan dapat berkembang menjadi produk-produk TIK berskala nasional yang mendukung kemandirian TIK TNI AD,â kata Benny. (jos/jpnn)
- 1
- 2
- Next
Tidak ada komentar