Empat Partai Politik Membentuk Poros Baru Desy Ratnasari. Foto: Angger Bondan/dok.JPNN.com jpnn.com, JAKARTA - Empat partai politik sepaka...
Desy Ratnasari. Foto: Angger Bondan/dok.JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Empat partai politik sepakat membentuk poros baru untuk mencari sosok calon alternatif yang akan diusung di Pilgub Jawa Barat 2018. Mereka adalah PAN, Gerindra, Demokrat, dan PPP.
Sekjen PAN Eddy Soeparno menyatakan, poros baru itu terbentuk untuk melahirkan calon gubernur alternatif. Poros tersebut mencari figur di luar Ridwan Kamil, Dedi Mizwar, dan Dedi Mulyadi.
âKami merasa perlu memberikan alternatif,ââ ujarnya di kantor KPU, Jakarta, kemarin (13/10).
Eddy menjelaskan, saat ini ada sejumlah nama potensial yang sedang d igodok poros baru. Mulai ulama kondang Abdullah Gymnastiar, Ketua Kadin Jabar Agung Suryamal, anggota DPR Dede Yusuf dan Desy Ratnasari, hingga mantan Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum.
Poros baru juga sudah melakukan komunikasi. Sebagian besar menyatakan kesiapannya jika ada jaminan dukungan dari partai. âTerutama mereka yang tak punya dukungan parpol sebelumnya,ââ imbuhnya.
Pria kelahiran Jakarta itu belum bisa memastikan kapan keputusan akan diambil.
Namun, dia memastikan bahwa komunikasi terus dilakukan. Parpol akan menghormati apa yang menjadi keputusan bersama.
Sementara itu, Sekjen Partai Nasdem Johnny G. Plate mengakui bahwa koalisi di pilkada Jabar masih sangat cair.
- 1
- 2
- Next
Tidak ada komentar