Mimiq Alex Kembali ke Gedung Udayana kicknews.today â" H. Lalu Abdul Khalik Iskandar atau akrab disapa Miq Alex, resmi menggantikan H...
kicknews.today â" H. Lalu Abdul Khalik Iskandar atau akrab disapa Miq Alex, resmi menggantikan H. Lalu Sudiartawan sebagai anggota DPRD Provinsi NTB melalui Pergantian Antar Waktu (PAW). Penetapan dan pengambilan sumpah melalui sidang paripurna dipimpin Ketua DPRD NTB, Hj Isvie Rupaeda, Jumat (29/12).
Mamiq Alex akan mengisi sisa masa jabatan 2014-2019. Diketahui Alex bukan politisi asing di gedung Parlemen Udayana. Ia sebelumnya pernah duduk sebagai Wakil Ketua DPRD NTB.
Pada kesempatan itu, Isvie berpesan kepada politis Demokrat itu supaya bekerja untuk rakyat. âPengambilan sumpah ini adalah ikrar. Karena tugas sebagai wakil rakyat akan dipertanggungjawabkan kepada masyarakat, diri sendiri dan negara. Terlebih kepada Tuhan Yang Maha Esa,â pesannya di hadapan ratusan peserta sidang paripurna.
Baca JugaPKB belum beri Kepastian Dukungan Dr. Zulâ"Hj. Rohmi
TGB sampaikan Salam Perpisahan
Sambut HUT NTB, Karangan Bunga Bertebaran di Gedung Dewan
Dewan NTB Kecewa, Banyak Kepala Dinas enggan Hadiri Paripurna
Dia menegaskan, sebagai wakil rakyat, dituntut mempunyai kemampuan dan kepekaan bagaimana memperjuangkan hak rakyat. Karena, wakil rakyat bukan dilayani oleh rakyat, tapi justru harus mampu melayani rakyat.
Menurutnya, tantangan yang akan dialami kedepan semakin kompleks. Oleh sebab itu, menurutnya perlu bersatu agar mampu menghasilkan karya nyata, bukan janji semata.
Usai diambil sumpah, Mamiq Alex berjanji akan bekerja secara profesional. Karena, menjadi anggota dewan bukan pengalaman yang baru, namun dirinya tetap memerlukan adaptasi.
âSaya akan bekerja semaks imal mungkin. Tapi, perlu adaptasi lagi, paling tidak saya punya pengalaman lah menjadi anggota dewan,â kata dia. (prm)
Tanggapan Pembaca
Tanggapan
Sumber: Google News Wakil Rakyat
Tidak ada komentar